Fausto Gresini: Pasini Pembalap Berbakat yang Memiliki Keinginan Besar
Salah satu alasan Fausto Gresini, manager tim Federal Oil Gresini Moto2 (FOGM2) memberikan sadel pada Matia pasini untuk mendampingi Xavier Simeon di seri keenam Kejuaraan Dunia Moto2 yang akan dihelat di Sirkuit Mogello, Italia akhir pekan nanti adalah karena sikap Pasini di luar maupun di dalam sirkuit.
Menurut Fausto, Pasini merupakan pembalap berbakat yang memiliki keinginan besar untuk berhasil. Memiliki sikap yang baik ketik berada di paddock merupakan kunci pembalap mendapatkan set-up maksimal pada tunggangannya, hal tersebut dimiliki Pasini.
Seperti diakui Pasini, atmosfer di tim FOGM2 membuatnya sangat nyaman. Komunikasi yang terjadi begitu lancar sehingga tiap kendala bisa dihadapi dan terselesaikan.
"Saya selalu menyukai sikap balap Pasini dan saya senang bisa memberinya kesempatan sebagai Wild Card. Saya yakin dia bisa melakukan balapan dengan baik dan fans akan senang melihat dia kembali ke sirkuit," tukas Fausto Gresini. (federaloil.co.id)
Artikel Lainnya

Benarkah Motor Injeksi Tidak Boleh

Efek Buruk Telat Ganti Oli Mesin Motor
Anjuran Servis CVT dan Ganti Oli Menurut

Federal Oil™ Sanjung Marquez
Alasan Kenapa Risiko Kecelakaan

Ribuan Hadiah Menanti di Nyaman
_250_150.jpg)
Segini Harga Motor Ducati Desmosedici
_250_150.jpg)