Khitanan Masal Ala Komunitas Moge, Seru Bro!
Bekerjasama dengan Pusat Khitanan Paramadina, MBCI Jakarta melakukan aksi sosial khitanan massal belum lama berselang.
Kegiatan bakti sosial khitanan massal tersebut dilakukan di dua tempat yaitu Graha Pusat Khitanan Paramadina di Pengadegan, Jakarta Selatan, dan di Villa Paramadina, Desa Bojong Murni, Tapos, Bogor, Jawa Barat.
Tercatat 101 anak turut serta dalam kegiatan ini.
“Kami sangat bahagia dapat melakukan kegiatan ini sebagai penutup kegiatan MBC DKI Jakarta tahun 2017,” tutur Capt. Bimo Seno, dari MBCI Jakarta.
BACA JUGA : Mau Pakai Filter After Market? Jangan Lupa Perhatikan Hal Ini
BACA JUGA : Selain Ban Cacing, Bagian Ini Juga jadi bulan-bulanan Polisi
“Dan kami juga terharu dan terkejut melihat banyaknya anak yang turut serta. Kami bersyukur memiliki kesempatan untuk bisa berbagi.”
Acara diawali dengan sarapan bersama di Pusat Khitanan Paramadina, Graha Paramadina, Pengadegan, Jakarta Selatan.
Dokter Lukman yang juga merupakan anggota MBC DKI Jakarta dengan sigap melakukan sunat teknik laser untuk 31 anak.
Acara pun berlanjut dengan MBC DKI Jakarta bersama rekan media melakukan riding ke Tapos, Bogor. Sekitar 30 motor turut serta dalam riding ini.