Dukung Tim dan Pebalap Kebanggaan Indonesia, Dapatkan Hadiah Spesialnya Disini
Federal Oil Gresini Moto2 akan menghadapi seri balapan di Sepang International Circuit pada akhir minggu ini (29/10).
Meski di seri sebelumnya pebalap Federal Oil Gresini Moto2, Jorge Navarro alami insiden yang mengakibatkan pebalap asal Spanyol ini menjalani perawatan, tim ini tetap melaju ke seri berikutnya tanpa Navarro.
Pebalap Indonesia akan gantikan posisi Navarro di Moto2 Sepang, adalah Dimas Ekky Pratama, pebalap berbakat yang tahun ini berada di posisi ke-6 kelasemen CEV Moto2-Series, kejuaraan bergensi yang digelar di Spanyol.
Ini adalah debut untuk seorang pebalap asal Depok, Jawa Barat ini di level kompetisi dunia. Boleh dibilang ini level balapan tertinggi yang akan dijalani Dimas.
Dukungan mengalir untuk Federal Oil Gresini Moto2 yang telah memberikan kesempatan ini bagi pebalap Indonesia.
Jika tak sempat mendukung langsung ke Malaysia, Feders juga bisa mendukung dan mendapatkan hadiah.
Caranya yaitu dengan mengikuti Kuis Spesial MotoGP Racing Manager yang diselenggarakan oleh Federal Oil.
Para pesertanya cukup memprediksi posisi finish para pebalap pilihannya. Peserta peraih poin tertinggi di tiap seri, akan mendapatkan hadiah dari Federal Oil.
Dengan masuknya Dimas sebagai pebalap pengganti Navarro, maka nama Jorge Navarro pun untuk sementara diganti menjadi Dimas Ekky Pratama di Kuis Spesial MotoGP Racing Manager.
Tiap jawaban yang tepat, maka peserta akan mendapatkan poin. Yang spesial adalah, poin untuk jawaban posisi Dimas yang tepat nilainya akan dua kali lebih besar.