Harga Yamaha Lexi Bekas Sama Seperti Harga Yamaha Mio M3
Feders-Yamaha Lexi diluncurkan oleh PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) awal 2018 lalu, saat itu harga Yamaha Lexi 2018 dibanderol Tp19,9 juta versi standrat dan Rp22,8 juta untuk Lexi S.
Harga Lexi 2019 termurah Rp20.710.000 untuk versi standart, Rp23.745.000 Lexi S dan Rp26,5 juta untuk harga Lexi S-ABS.
Baca Juga
- Komunitas Wartawan Pengguna Honda Vario Deklarasikan NAVARO
Setelah hampir 1 tahun setengah, berapa harga Yamaha Lexi bekas ? Dari penelusuran kami di beberapa situs jual beli motor, harga bekas Maxi Yamaha ini anjlok guys.
Yamaha Lexi bekas tahun 2018 di situs Olx dijual dengan harga rata-rata Rp16.750.000, jika dibandingkan dengan harga baru tahun 2018, harga bekas Yamaha Lexi menyusut sekitar Rp3 jutaan untuk versi standart.
Dengan harga bekas segitu, Anda bisa beli motor matic 125cc Yamaha Mio M3 baru yang dibanderol Rp16.715.000 untuk Mio AKS-SSS atau Yamaha Mio Z, yang dijual Rp15.800.000 on the road.
Baca Juga
- Komunitas Wartawan Pengguna Honda Vario Deklarasikan NAVARO
Padahal acara peluncuran motor 125 cc berteknologi blue core dan VVA tergolong mewah yang diperkenalkan oleh Valentino Rossi dan Maverick Vinales di Sentul.
Motor matic Yamaha yang masuk dalam keluarga maxi Yamaha ini juga bekali dengan fitur andalan Yamaha yakni Stop start System (SSS) sehingga motor akan mati ketika berhenti di lampu merah.
Yamaha Lexi mempunyai 3 pilar konsep Utama yaitu Smart & Sexy Design, Smart Features dan Smart Engine yang akan membawa pengendara tampil lebih smart bersama Yamaha Lexi.