Beranda / Berita / Ada

Ada Kemungkinan Yamaha R125 Datang ke Indonesia?

Tanggal : , Penulis : admin

Ada Kemungkinan Yamaha R125 Datang ke Indonesia?

Tahun 2014 ini, Yamaha Indonesia semakin agresif menjajaki pasar motor sport Tanah Air. Setelah kehadiran Yamaha R15 dan R25 yang juga akan hadir tahun ini, Yamaha sepertinya tengah menjajaki pasar untuk motor sport berkapasitas 125 cc.

Sampai saat ini, Yamaha setidaknya sudah melepas tiga unit motor yang sudah dilepas mulai dari Yamaha R1, R6 dan R15. Dan, tak akan lama lagi Yamaha juga akan melepas Yamaha R25 yang memang ditunggu-tunggu.

Dari semuanya, hanya tinggal Yamaha YZF-R125 yang belum masuk dalam daftar rilis Yamaha Indonesia. Di Eropa, Yamaha R125 memiliki darah balap layaknya sang kakak. Bahkan beberapa item seperti lampu utama, desain fairing dan air intakenya terinspirasi dari Yamaha R6.

Dilihat dari spesifikasi teknisnya, Yamaha R125 dilengkapi mesin SOHC satu silinder, liquid-cooled, 4-stroke, 4-valves berkapasitas 124,7 cc. Yamaha R125 juga sudah mengaplikasi sistem pengabutan bahan bakar injeksi.

Seperti dilansir dari Dapurpacu.com, pihak Yamaha Indonesia mengatakan belum bisa memastikan kehadiran Yamaha R125 ke Indonesia dan tidak bisa berbicara banyak.

"Peminatnya pasti ada tapi sampai seberapa banyak terus dilihat dari skala ekonominya dan apakah bisa diproduksi disini (Indonesia) biar harganya terjangkau," kata Eko Prabowo, GM Marketing Communication & Community Development PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing.

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine