Wajah Baru Toyota Corolla Muncul di AS
Sekian lama tak mengalami peremajaan, Toyota justru menampilkan wajah baru Toyota Corolla di ajang Detroit Motor Show 2012. Mobil yang dinamai Furia ini disebut-sebut sebagai Corolla di masa depan.
"Mobil konsep Furia adalah indikator awal mengenai bagaimana desain compact car kami di masa depan," ujar Group Vice President and General Manager Toyota Division Bill Fay.
Banyak perubahan. Toyota Furia memiliki wheelbase yang lebih panjang yakni 4,620 mm dari Corolla lawas. Begitu juga dengan lebar bodinya yang kini 1,805 mm. Namun, Furia didesain tidak lebih tinggi dari model Corolla terdahulu.
Toyota Furia megnusung tema dinamis dan menegaskannya sebagai kendaraan untuk kaum muda. Hal ini terlihat dari penggunaan velg 19 inci (Corolla sebelumnya memakai velg 15 dan 16 inci).
Sementara kemewahannya sebagai mobil medium sport terletak pada penggunaan bahan fiber pada grill dan ducttail. Selain membuat tampang Furia lebih menawan, Toyota juga berhasil mereduksi bobot tubuh Furia menjadi lebih ringan dari Corolla sebelumnya.
Artikel Lainnya

Trivia Unik Marc Marquez, Si Semut Asal

Apakah Benar, Ngebut Bisa Bikin Boros

Ciri Injektor Motor Kotor, Yuk Dirawat

Apakah Motor Injeksi Wajib Diservis

Cara Mengatasi Tarikan Motor Berat Saat

Motor Injeksi Kehabisan Bensin, Komponen

Federal Oil™ Luncurkan Produk Pelumas
