Beranda / Moto2 / Nih

Nih, Armada Baru Ducati di MotoGP

Tanggal : , Penulis : admin

Nih, Armada Baru Ducati di MotoGP

Tim Ducati di MotoGP punya armada baru. Bukan sebagai pengganti prototipe Desmosedici GP13, melainkan sebuah skutik dengan mesin berkapasitas 50 cc. Untuk apa?

Unit transportasi yang kini dipakai tim Ducati ini terlihat di MotoGP Jerez, Spanyol yang berlangsung akhir pekan kemarin (5/5). Ducati pun memilih skutik Rieju RS50LC Sport sebagai kendaraan official tim di MotoGP.

Alasannya cukup menarik dimana kepala tim Ducati menginginkan skuter untuk mobilitas kru untuk mobilitas selama balapan berlangsung. Dan Rieju pun menawarkan RS50LC Sport.

Skutik ini megnandalakn mesin Minarelli 50 cc dan ban berukuran 13 inci. Sementara fitur yang ditawarkan pabrikan asal Spanyol tersebut untuk skutiknya adalah charger ponsel berupa koneksi USB dan ruang bagasi di bawah jok yang cukup untuk meyimpan barang bawaan.

Rieju juga memberikan livery khusus yang menjadi identitas tim Ducati MotoGP. Kalau dipasaran Rieju RS50LC Sport tersedia dalam pilihan warna hitam, biru dan putih. Sedangkan harganya mencapai Rp 30 jutaan.

Artikel Lainnya

Alex Marquez & Fabio Di
26 November 2023

Alex Marquez & Fabio Di

x Check if your product is genuine